Sabtu, 07 Mei 2016

Harga Suzuki Swift, Spesifikasi, Review Fitur dan Kelebihannya

Mita Mellinda


Harga Suzuki Swift - HargaMobilArtis | Kategori mobil hatchback kini hadir dari pabrikan Suzuki demi menggebrak pasar otomotif untuk menyaingi rivalnya yakni Honda Jazz dan Toyota Yaris yang sebelumnya sudah familiar di pasaran. Lewat Suzuki Swift inovasi terbaru dari Suzuki ini, ditampilkan dengan desain minimalis modern layaknya mobil-mobil masa kini. Suzuki Swift sendiir muncul dengan kombinasi desain sporty yang mengusung konsep khas city car dari Amerika dan Eropa dengan gaya yang begitu elegan. Meskipun dari dimensi sendiri, Suzuki Swift tampil lebih mungil dibandingkan mobil sekelasnya tapi justru mobil hatchback besutan Suzuki ini digadang-gadang memiliki aura yang begitu khas layaknya mobil balapan yang siap melibas jalanan ibukota.


Tampil Lebih Sporty Khas City Car Eropa
Jika melihat tampilan desain eksteriornya, Suzuki Swift begitu menakjubkan dan tampak stylish layaknya city car bergaya Eropa. Tampilan fascia bagian depan pada Swift dibenamkan oleh headlamp reflektor dengan desain yang beraksen runcing ditempatkan pada bagian ujung di kap mesin. Bagian front grill depan tampak dibalut aksen baru walaupun terkesan tetap simpel. Desain tampak depan dari Swift untuk varian GX dan GS sebenarnya masih sama, khususnya pada letak fog lamp beserta bingkai yang stylish di ujung bawah kiri dan kanan.

Kabin Leluasa Dengan Sentuhan Interior Mewah

Beralih membedah tampilan dalamnya, Interior Suzuki Swift di desain lebih menawan dengan bagian kabin yang terlihat leluasa. Tak hanya leluasa, Anda juga bisa melihat penampakan interior yang eksklusif dan mewah sehingga membuat Suzuki Swift ini tampil menawan dengan dominasi warna hitam dan silver di dalamnya. Untuk dashboardnya sendiri, telah dilengkapi panel instrumen dengan gaya lebih sporty tampak pada Multi Information Display. Belum lagi dukungan dari MID Digital Display beserta fitur jarak tempuh, indikator jam, informasi konsumsi dari bahan bakar dan temperatur pada kabin luar.

Dimensi Bodi Tampil Kompak Meskipun Mungil

Suzuki Swift didukung oleh dimensi yang berukuran 3.850 x 1.695 x 1.510 mm untuk tipe GX, sport hingga GS. Meskipun ukuran untuk kategori mobil hatchback sendiri tergolong lebih mungil, namun inilah salah satu nilai keunggulan yang terdapat pada Suzuki Swift sehingga tampil lebih lincah untuk menemai perjalanan Anda. Pasalnya Suzuki Swift bisa mencapai akselerasi menakjubkan karena jarak pijaknya telah disetting dengan sempurna. Belum lagi dukungan dari suspensi MacPhersondi dalamnya yang membuatnya tampil lebih kokoh.

Performa Lebih Bertenaga Dengan Efisiensi BBM Tinggi
Anda tentu akan merasa lebih puas melihat dukungan performa atau dapur pacu yang bertenaga pada New Suzuki Swift ini. Di mana Suzuki telah meluncurkan generasi terbaru dari Swift dengan 3 tipe, di antaranya All New Swift GS, Sport dan GX. Dukungan performa mesin pada varian GX dan GS sendiri serupa hanya saja berbedda pada varian Sport. Untuk tipe GX dan GS tipe mesin yang disematkan yaitu K148 DOHC VVT dengan kapasitas silinder mencapai 1.372 cc dengan dukungan mesin sebanyak 16 katup dan 4 siilinder segaris sehingga bisa memuntahkan maksimal tenaga mencapai 95 PS untuk putaran 6.000 rpm dengan torsi maksimal yang dihasilkan 130 NM untuk putaran 4.000 rpm. Berbeda lagi pada tipe mesin New Swift Sport dengan jenis mesin M164 berkapasitas sebesar 1.586 cc. Sehingga mampu memperoleh tenaga maksimal 160 Ps untuk putaran 4.400 rpm dengan torsi maksimal 160 Nm untuk putaran 4.400 rpm.

Harga Suzuki Swift Terbaru


Daftar Harga Suzuki Swift Terbaru
Type Harga (Rp. )
Harga Suzuki Swift GX 1.4 M/T 194.500.000
Harga Suzuki Swift GX 1.4 A/T 203.700.000
Harga Suzuki Swift SPORT 1.6 A/T 333.000.000
Harga Suzuki Swift SPORT 1.6 M/T 317.000.000
Harga Suzuki Swift Bekas th 2012 150.000.000
Lihat : Harga Mobil Suzuki 

Anda bisa memilih varian Suzuki Swift dengan harga bervariasi sesuai dengan tipenya. Untuk harga Suzuki Swift paling murah bisa Anda dapatkan dari All New Suzuki Swift GX 1.4 M/T yang dibanderol Rp. 201 juta, sementara untuk All New Suzuki Swift GX 1.4 A/T dengan harga Rp. 210 juta. Berbeda lagi untuk harga New Suzuki Swift GS M/T yang dibanderol Rp. 216 juta, untuk New Suzuki Swft GS A/T dibanderol Rp. 225 juta. Pada varian tertinggi dari Suzuki Swift Sport 1.6 M/T harganya dibanderol Rp. 323,5 juta dan Suzuki Swift Sport 1.6 A/T dibanderol Rp. 338,9 jutaan.

List Daftar Harga Mobil Suzuki Lainnya
Suzuki APV Suzuki Carry Suzuki Celerio
Suzuki Ertiga Suzuki Swift Suzuki Splash